Satbrimob Polda Banten Lakukan Patroli Skala Besar Gabungan TNI POLRI Power Of Hand Kapolda Dalam Rangka PAM Pilkada Serentak Tahun 2024

    Satbrimob Polda Banten Lakukan Patroli Skala Besar Gabungan TNI POLRI Power Of Hand Kapolda Dalam Rangka PAM Pilkada Serentak Tahun 2024

    Serang - Personel Satbrimob Polda Banten yang tergabung dalam Power On Hand Kapolda PAM Ops Mantap Praja Maung 2024 melaksanakan Patroli Skala Besar Gabungan TNI POLRI Dalam Rangka Harkamtibmas di Daerah Hukum Polda Banten menjelang tahap Pemungutan Suaran Pilkada Serentak Tahun 2024. Rabu (27/11/2024).

    Patroli ini dipimpin langsung oleh Karoops Polda Banten Kombes Pol Semmy Ronny Thaaba, S.I.K., S.E. Kegiatan patroli ini melibatkan Personil Den Pom, Personil Kodim 0604 Serang, Personil Satbrimob Polda Banten, Personil Ditsamapta Polda Banten dan Personil Ditlantas Polda Banten. 

    Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Imam Suhadi, S.I.K. mengatakan Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk mencegah potensi gangguan keamanan dan menjaga situasi tetap aman dan kondusif.

    Menggunakan kendaraan dinas roda 4 dan 2, petugas patroli mengunjungi tempat-tempat strategis seperti pusat keramaian, warung kopi, objek vital dan kantor pemerintah. Selain itu, petugas juga memberikan himbauan kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga keamanan bersama dan berdialog dengan tokoh masyarakat serta pemilik usaha untuk memantau potensi gangguan keamanan.

    “Patroli gabungan ini merupakan langkah proaktif untuk memastikan keamanan masyarakat menjelang Pilkada. Kami berkomitmen untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif serta memberikan rasa aman kepada masyarakat dengan kehadiran kami di lapangan, ” ujar Kombes Pol Imam Suhadi, S.I.K.

    Pelaksanaan patroli berlangsung dengan situasi yang aman dan terkendali. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa kehadiran patroli gabungan berhasil memberikan rasa aman kepada masyarakat di wilayah hukum Polda Banten, Polda Banten Khususnya Satbrimob Polda Banten akan terus melakukan pemantauan dan tindakan preventif untuk menjaga keamanan wilayah.

    brimob banten satbrimob polda banten
    Ayu Amalia

    Ayu Amalia

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Pilkada Berjalan Aman dan Kondusif,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Babinsa Koramil 0602-12/Ciomas Dan Aparat Kepolisian Amankan Pengembalian Logistik Pilkada Dari TPS Menuju PPS 
    HGN 2024, Kemenag Disebut Anak Tirikan Guru Pendidikan Agama Islam
    Satbrimob Polda Banten Lakukan Patroli Skala Besar Gabungan TNI POLRI Power Of Hand Kapolda Dalam Rangka PAM Pilkada Serentak Tahun 2024

    Tags