TANGSEL - Kepala dinas kesehatan kota Tangerang Selatan bersama dengan kepala bidang kesehatan masyarakat melakukan kunjungan ke Posyandu Melati di Kelurahan Kademangan, Kecamatan Setu, pada Kamis. (21/12/23)
Kepala Dinas Kesehatan Tangsel dr. Allin Hendalin Mahdaniar, MKM menyampaikan, Kunjungan ini dilakukan untuk memonitoring pelaksanaan posyandu dan memastikan bahwa program kesehatan masyarakat berjalan dengan baik.
Disini Kami dari Dinkes Tangsel juga bertemu dengan para petugas posyandu dan membahas tentang program kesehatan masyarakat yang sedang berjalan di wilayah Kelurahan Kademangan Kecamatan Setu, " jelasnya.
Lanjutnya, kami juga meninjau fasilitas dan perlengkapan yang digunakan di posyandu, serta memberikan saran dan masukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan masyarakat di wilayah tersebut.
Baca juga:
YAICI: Literasi Gizi Remaja Perlu Ditingkat
|
Dalam kunjungan ini Dinas Kesehatan Tangsel juga memberikan edukasi tentang pola hidup sehat dan pentingnya menjaga kesehatan, terutama bagi Ibu hamil, ibu menyusui, bayi dan balita.
Kami juga mengajak masyarakat untuk aktif mengikuti program kesehatan masyarakat yang disediakan oleh pemerintah, " pungkas dr Allin. (Hendi)